Masa kelulusan adalah masa yang paling indah. apalagi lulus dari SMA. perasaan yang menggelegak antara bahagia, lega, namun sedih dan takut bercampur menjadi satu.
nah, pasti salah satu hal yang gak bakal terlewat dari kenangan masa kelulusan adalah foto kelulusan.
nah, pasti salah satu hal yang gak bakal terlewat dari kenangan masa kelulusan adalah foto kelulusan.
yayan, anna, mutia in action. :D |
adegan di atas sebaiknya jangan ditiru. hehehehe. daripada nanti dibalang pake pacul sama pak yang terpotret di belakang tuh. hehehe.
mungkin kejahiliyahan ini juga yang membuat karirku tidak sesukses teman-temanku yang lain.
ah, tapi bodo amat. yang penting sudah pernah menginjakkan kaki di UI selama dua hari.
Pojok UI |
Nah. memang tanaman di atas tampak familiar bukan? tapi backgroundnya spesial. yah, tidak usah dibahas lagi. aku jadi terngiang-ngiang masa lalu yang begitu manis. haiah lebai.
dan akhirnya sekarang saya bangga dengan almamater baru saya yaituuu. . jreng jreng. .
mahasiswa antusias berdemonstrasi |
inilah pernik kecil yang membuat aku akhirnya bangga juga berada di tempat ini. betapa teman-temanku dengan semangatnya yang menggelora berjajar-jajar dan meneriakkan jargon-jargon kemenangan demi membela saudaranya di Palestina.
dan Bapak berjubah putih di sebelah kiri itu, dengan bangga aku akui sebagai dosenku. hohohoho.
aku sadar sepenuhnya, bahwa masa depanku ada di tanganku, bukan ada di telapak kaki almamater. jadi, mari kita sama-sama saling menerima dengan kerendahan hati dari mana pun kita berasal dan dari jurusan apa pun kita berada saat ini. persaudaraan memang mengenal perbedaan, namun tidak mengenal perselisihan, apalagi kecongkakan hati antara satu dengan yang lain.
aku adalah Estianna Khoirunnisa, yang kuliah di universitas swasta, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
February 12, 2011 at 7:22 AM
...masa depanku ada di tanganku, bukan ada di telapak kaki almamater...
like this Ann!!! (cozy)